Polisi usut penghinaan campbell

Sol Campbell, dihina pendukung Spurs
Sol Campbell, dihina pendukung Spurs
Foto: Getty Images
London, BOLASportsLine/bbc Kepolisian Inggris melakukan pengusutan terhadap penghinaan yang ditujukan kepada bek Portsmouth, Sol Campbell. Sejumlah foto tersangka telah dirilis oleh kepolisian Hampshire. Diperkirakan sekitar 16 wajah pelaku yang akan ditangkap oleh polisi guna dimintai keterangan.

Penhinaan berbau rasisme dan nyanyian yang mengejek Campbell sebagai seorang homoseksual terjadi saat Portsmouth melawan Tottenham Hotspur pada laga Premiership, 28 September silam. Sejumlah foto wajah pelaku penghinaan itu berhasil direkam oleh seorang ofiser polisi dalam laga yang berlangsung di stadium Fratton Park itu.

"Bagian dari penyelidikan kami meliputi nyanyian penghinaan di Fratton Park. Kami telah mengidentifikasi 16 orang untuk dimintai keterangan," jelas Inspektur Neil Sherrington pada BBC, Rabu (10/12).

"Penyelidikan kami masih sebatas indentifikasi dan belum masuk kepada penetapan pelaku yang melakukan tidakan tidak terpuji dalam kegiatan publik itu. Kami masih menyelidiki sejumlah seporter dan belum menetapkan pelakunya," tambah Sherrington.

Kepolisian Inggris memang bertindak tegas terhadap segala bentuk rasisme dan penyelewengan dalam sepakbola. JIka seorang terbukti bersalah maka ia akan didenda diatas 1.000 pound dan dilarang untuk mengikuti semua kegiatan sepakbola.

Eky Rieuwpassa

Comments :

0 komentar to “Polisi usut penghinaan campbell”

Post a Comment